Haii, kali ini aku mau review teether favorit dan paling pas untuk Anbiya ketika tumbuh gigi, yaitu teether Dr. Brown’s tipe Ridgees.
Kalau kita lihat di toko bayi, ada banyak banget yaa tipe teether Dr. Brown’s ini, antara lain :
- Ridgees (massaging teether)
- Cooles (soothing teether)
- Flexees (ergonomic teether)
- Orthees (transition teether)
Nah gak usah bingung, tinggal pilih aja sesuai kebutuhan masing-masing. Kenapa aku pilih Ridgees? Karena semenjak Anbiya gejala mau tumbuh gigi, Anbiya suka banget cari benda “keras” untuk digigitin (mungkin bisa mijat bagian gusinya yang sakit ya). Teether Pigeon step 1 yang sebelumnya jadi favorit Anbiya udah gak mempan karena dia bentuknya terlalu lentur.
Jadi daripada Anbiya gigitin barang yang keras macem remot, board book, jadi deh aku mulai nyari teether baru yang “keras”, akhirnya ketemulah sama Dr. Brown’s Ridgees ini.
Alhamdulillah Anbiya suka sama Ridgees ini, jadi gak sia-sia yaa aku beli hehehe. Bentuknya cute, dan desainnya bisa menjangkau hingga gusi belakang (design by pediatric dentist) tanpa membuat bayi tersedak.
Ridgees ini tipe teether yang keras. Walaupun tulisannya tertera untuk 3m+, tapi menurut ku ini terlalu keras kalau buat bayi 3 bulan. Lebih cocoknya sih untuk bayi yang emang lagi numbuh gigi sekitar 6-7 bulan. Itu pun dilihat lagi kecenderungan bayinya kira-kira suka gak menggigit teether yang keras. Jadi jangan sampai salah pilih.
Oh ya, di Ridgees ini ada bagian yang empuk juga (yang bagian warna coklat tua), jadi pas sih, keras + empuk. Tapi bukan lentur yaa, kalau digigit tetap aja keras yang kerasa.
Kalau untuk awal memfasilitasi fase oral bayi (4 bulan) aku lebih rekomendasikan teether pigeon step 1. Tapi ketika tumbuh gigi, Anbiya gak suka pakai pigeon step 1 karena terlalu lentur dan cocoknya pakai Ridgees ini.
Baca Juga : Review Teether Pigeon Step 1
Kelebihan lain dari Ridgees ini, dia freezer safe. Jadi bisa didinginin dimasukin kulkas, kalau bayi yang lagi tumbuh gigi lebih suka teether yang ada sensasi dinginnya karena sebagai pereda nyeri. Cara sterilinnya juga gampang, kalau aku cuci bersih dengan sabun kemudian disterilkan dengan air panas.
Kalau mau pakai teethernya dalam keadaan dingin, setelah disterilin aku simpan dalam wadah bersih tertutup, baru deh sewadahnya itu aku masukin ke dalam kulkas atau freezer.
Kalau mau lebih cepat dingin (misalnya lagi cepet-cepet mau dipake), caranya wadah atau mangkuknya diisi air dulu, baru cemplungin deh teethernya.
Btw, aku sampai 2x beli Ridgees lho, karena yang pertama hilang pas kita lagi liburan ke rumah neneknya Anbiya, dan emang butuh banget, jadi deh beli lagi hha. Sempat kepikiran apa coba teether “keras” merk lain, tapi gak sempat cari review-nya mana yang ok dan belum tentu cocok di Anbiya.
Ok cukup sekian reviewnya, singkat banget yaa..
Teether ini bisa didapatkan dengan mudah di toko bayi offline maupun online.
Harga kisaran Rp 80.000 ❤️
No comments :
Post a Comment